
Wabup Majene Arismunandar Kalma (kiri) saat memimpin coffee morning, Senin (10/1).
Majene, mandarnews.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Majene melaksanakan agenda rutin coffee morning bersama semua pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD), Senin (10/1) di ruang pola Kantor Bupati Majene.
Coffee morning kali ini dipimpin langsung oleh Wakil Bupati (Wabup) Majene Arismunandar Kalma dan dihadiri semua pimpinan OPD.
Saat dikonfirmasi Arismunandar mengatakan, ini merupakan salah satu kebijakan baru Pemkab Majene melalui Sekretaris Daerah bahwa setiap hari Senin Pemkab Majene akan mengadakan coffee morning.
Menurut Aris, hal itu dilakukan untuk membahas hal-hal terkait penyelenggaraan pemerintah di daerah dan evaluasi apa yang akan dilakukan sehingga perbaikan bisa terus dilaksanakan.
“Akan ada terus evaluasi secara berkala terhadap pelaksanaan kegiatan tiap OPD sekaligus memberikan motivasi pada OPD. Dengan adanya pertemuan bersama ini segala permasalahan bisa diselesaikan sesuai dengan peraturan yang ada,” jelas Aris.
Untuk hari ini, lanjutnya, ada beberapa tema yang menjadi pembahasan, yakni penyusunan laporan keuangan Pemerintah Daerah (Pemda) tahun anggaran 2021 dengan target penyelesaian 31 Januari sebelum Laporan Keuangan Pemda (LKPD) diserahkan ke Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) tanggal 28 Februari. Sebelum 31 Januari semua OPD sudah menyelesaikan LKPD.
Aris juga mengungkapkan sudah mengevaluasi adanya peningkatan untuk OPD pelayanan publik seperti kesehatan, kependudukan, kebersihan, dan lain-lain.
“Kami juga melakukan pengoordinasian pelaksanaan kegiatan terkait. Setiap kegiatan harus terjadwal dengan baik, tata tertibnya, serta undangan-undangan. Jadi, ini bagian protokol harus tertib,” ujar Aris.
Ia menyampaikan, setiap kegiatan yang berhubungan dengan pusat pelaporannya wajib disampaikan, seperti LKPD, Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP), Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD), Indeks Inovasi Daerah, semua harus dilaporkan.
“Jadi, akan menjadi agenda rutin tetapi tiap minggu akan beda temanya,” kata Aris.
Ia pun berharap, dengan adanya coffee morning ini, setidaknya hal-hal yang terjadi di seluruh kecamatan di Kabupaten Majene dapat diketahui, terutama untuk perbaikan pelayanan kepada masyarakat. (Mutawakkir Saputra)
Editor: Ilma Amelia