Rapat persiapan pencairan Anggaran Dana Desa Tahap I 2017
Majene, mandarnews.com – Alokasi Dana Desa (ADD) untuk kabupaten Majene, tahap pertama tahun 2017 akan segera dicairkan dengan nilai sebesar Rp17,781 miliar itu, akan dialokasikan kepada 62 desa yang tersebar di wilayah Majene.
Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahaan Desa (PMPD) Majene Andi
Amran mengatakan, pencairan dapat dilakukan, jika telah memenuhi syarat yang ditentukan dan telah melalui proses administrasi di setiap desa.
Pencairan tahap pertama ini sebesar Rp17,781 miliar, dan tinggal menunggu proses pensyaratan dan administrasi. ADD akan masuk ke rekening setiap desa,” kata Andi Amran, dalam rapat persiapan penyaluran tahap pertama 2017, di aula Kantor PMPD Majene, Senin (15/5/2017).
Berdasarkan data yang ia paparkan pada tahun 2015 hingga tahun 2017 ini. Jumlah ADD dari tahun ke tahun terus mengalami kenaikan. Dikatakan juga bahwa desa yang mendapatkan ADD tertinggi ialah Desa Onang kecamatan Tubo Sendana dan terendah desa Bonde – Bonde yang juga di kecamatan Tubo Sendana.
“Pada 2016, hanya Desa Onang Kecamatan Sendana yang tertinggi mengelola mencapai Rp724.430.000, sementara Desa Bonde Bonde yang terendah hanya Rp608.557.000, dan ini terus terjadi,” beber Andi Amran.
Baca juga : Pendamping Desa Janga Diangap Sebagai Pengganggu
Menurut Amran, pada tahun 2016 lalu pihaknya menemukan sejumlah permasalahan dalam pencairan ADD pada 2016, seperti keterlambatan aturan penggunaan ADD, penyusunan APBDes dan jenis belanja
tidak tepat waktu dan beberapa permasalahan lainnya.
Hadir dalam kesempatan tersebut, Bupati Majene Dr. Fahmi Massiara, para panelis dari
Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPKAD) bersama pihak Inspektorat Majene, para kepala desa serta sejumlah bendahara desa se- kabupaten Majene.(ashari).
#ADD Tahap Pertama 2017