Saat lomba tarik tambang berlangsung.
Majene, mandarnews.com – Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Pamboang Kabupaten Majene menggelar Pekan Olahraga Seni dan Pendidikan (PORSEDIK) bagi siswa-siswi lingkup sekolah. Kegiatan ini terlaksana setelah usai melakukan semester ganjil tahun pelajaran 2023/2024.
Ketua Panitia Porsedik Gunawan Jabbar S. Pd saat ditemui Kamis (7/12) mengatakan bahwa, kegiatan ini merupakan ajang perlombaan antar kelas yang dilakukan sebagai salah satu sarana untuk mengasah bakat para siswa-siswi pasca usai pelaksanaan ulangan semester sekolah.
Menurutnya, porsedik rutin dilaksanakan pasca ujian semester ganjil, tujuannya sebagai ajang untuk menyalurkan minat, bakat dan prestasi bagi siswa-siswi agar kelak event seperti ini dapat dikembangkan ke tingkat yang lebih besar lagi.
“Kemudian melalui kegiatan Porsedik ini, juga dapat menjadi ajang silaturahmi dan mempererat kembali hubungan baik antara siswa-siswi lingkup SMPN 2 Pamboang,” pungkasnya.
Adapun lomba yang dipertandingkan antara lain Bola Volley putra dan putri, futsal putra, sepak takraw putra, tarik tambang putra -putri. Untuk lomba seni adalah karoke dan baca puisi putra dan putri, kemudian untuk lomba pendidikan Agama adalah baca dan hafal Al-Qur’an serta Pekan Tilawatil Qur’an (PTQ) .
Kegiatan Porsedik SMPN 2 Pamboang akan berakhir pada hari Sabtu, 9 Desember 2023.
(Jufri).