Saat Serda Laode Syahrir Babinsa Koramil 1428-03 membantu kendaraan yang terjebak material longsor.
Mamasa, mandarnews.com – Akibat hujan deras yang mengguyur sebagian besar wilayah Kabupaten Mamasa dalam dua hari terakhir ini, menyebabkan terjadinya tanah longsor di sejumlah ruas Jalan di wilayah tersebut.
Salah satunya yaitu di Jalan Poros Mambi, yang menghubungkan Mamasa -Mamuju dan sebaliknya.
Serda Laode Syahrir Babinsa Koramil 1428-03 Mambi menyampaikan, setelah pihaknya mendapat informasi tentang kejadian tersebut ia pun bersama beberapa rekan langsung menuju ke lokasi.
“Di lokasi tersebut kami membantu evakuasi sebuah mobil Avanza Zenia yang terjebak lumpur di Desa Bambang Buda, Kecamatan Rantim, Kabupaten Mamasa,” jelas Serda Laode, Minggu (26/3/23).
Selain membantu proses evakuasi bagi kendaraan yang terjebak material longsor, pihaknya juga memantau situasi serta berupaya membantu membersihkan longsoran dengan alat seadanya agar mobil atau kendaraan lainnya bisa melintas.
“Semoga dengan kegiatan ini dapat membantu masyarakat serta terjalinnya sinergitas antara Babinsa dengan semua unsur terkait,” tutupnya.
(Yoris/rls)