Mamuju, mandarnews.com – Aksi terorisme marak terjadi di Indonesia. Dibutuhkan peran serta semua elemen pemerintah, pihak keamanan dan masyarakat untuk perangi teroris.
Densus 88 sering kali berhasil menggagalkan aksi teror. Namun demikian, masih saja ada aksi teror yang menelan korban jiwa. Oleh karena itu, Kapolda Sulbar, Brigjen Pol Baharudin Jafar mengeluarkan imbauan kepada masyarakat.
“Saya berharap agar seluruh masyarakat tetap mengantisipasi segala kemungkinan yang bisa saja terjadi demi keamanan bersama dengan tetap menjalin kerjasama yang baik untuk menolak paham teroris dan radikalisme masuk di wilayah kita khususnya Sulbar,” harap Baharuddin, Selasa 26 September 2017.
Tak hanya kepada masyarakat, Baharudin juga mengimbau seluruh jajarannya untuk tetap waspada. Mengantisipasi dan melakukan langkah-langkah dan meningkatkan tingkat kewaspadaan markas komando (mako). Setiap kendaraan yang masuk mako harus diperiksa.
“Terapkan one gate system, masuk dan keluar mako hanya satu pintu, sementara itu untuk petugas yang melaksanakan gaktur lalin diback up oleh anggota uniform atau petugas polisi tidak berseragam,” katanya.
Baharuddin juga mengimbau masyarakat agar segera melaporkan ke pihak berwenang jika terdapat gerak-gerik mencurigakan. Selain itu, ia juga berharap agar Poskamling difungsikan untuk menjaga keamanan lingkungan. (Irwan Fals)