Peserta lomba pidato yang berasal dari SMP di Majene
Majene, mandarnews.com – Sebanyak sembilan belas sekolah tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Majene mengikuti lomba pidato yang digelar oleh Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) Majene, Rabu (11/12/2019).
Lomba pidato yang digelar di Ruang Pola Kantor Bupati Majene ini untuk memeringati Hari Anti Korupsi Internasional yang jatuh pada Senin, 9 Desember 2019 kemarin.
Menurut Ketua Panitia, Nurdin, setiap sekolah mengirim satu peserta. Sedangkan kriteria lomba adalah materi pidato yang harus sesuai dengan tema, menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar, tidak memuat unsur Suku, Agama, Ras, dan Antar Golongan (SARA), serta menyampaikan pidato secara langsung tanpa teks dengan durasi 7-8 menit.
Kriteria penilaian, lanjutnya, terdiri dari penampilan, ekspresi saat berpidato, lafal atau intonasi yang baik, konten kesesuaian isi pidato dengan tema, keaslian gagasan, kreatif, inovatif, kejelasan pengungkapan ide, dan termasuk adanya data atau informasi yang valid.
“Selain itu, peserta juga harus sistematis dalam penyampaian pidato yang meliputi pembuka, isi, serta penutup. Terdapat kalimat persuasif, pernyataan mengajak audiens untuk berperilaku positif sesuai isu yang disampaikan, serta akurasi waktu,” ujar Nurdin.