Kabupaten Majene didaulat sebagai tuan rumah Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) ke III Sulawesi Barat. Untuk itu, segala persiapan saat ini tengah dilakukan untuk menyukseskan target Majene sebagai juara umum.
Salah satunya dengan pembinaan atlet sejak dini. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Majene membuat Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP) yang dikepalai mantan anggota DPRD Majene periode 1999 sampai 2004, Jainuddin Sayadul.
Dalam menahkodai PPLP, Jainuddin Sayadul menegakkan disiplin ketat terhadap 24 atlet yang dibina. Semua aktifitas atlet, mulai dari bangun pagi hingga tidur kembali sudah dijadwal denga rapi. Jika atlet melakukan pelanggaran sampai tiga kali maka akan diberi sanksi berat jika tidak memiliki alasan yang jelas dan tidak dapat dipertanggung jawabkan.
"Kami sangat tegas dan disiplin dalam membina atlet. Kalau sampai tiga kali melanggar maka kami langsung keluarkan (drop out). Masih banyak diluar yang bisa mengganti apabila ada atlet yang tidak disiplin," kata Jainuddin.
Menurut Jainuddin, hal ini dilakukan untuk membina mental disiplin atlet. Pembinaan fisik dan latihan masing-masing cabang olahraga pada setiap atlet akan sia-sia jika atlet tidak bisa disiplin. Atlet dilatih secara intensif mulai dari hari Senin hingga Sabtu.
"Kami hanya memberi kesempatan satu kali libur dengan pulang ke rumah masing-masing setiap hari Sabtu. Sabtu sore pulang ke rumahnya dan hari Minggu sebelum waktu sholat magrib masuk mereka harus sudah berada di asrama," katanya.
Selain membina disiplin, atlet PPLP juga dibina pada kerohaniannya. Pada jadwal shalat atau ibadah, semua atlet diwajibkan untuk sholat berjamaah yang dipimpin imam yang disiapkan pengelola PPLP.
"Setiap malam Jum’at selalu diadakan bimbingan rohani bagi setiap atlet. Mereka mengaji bersama yang dipimpin seorang ustadz," kata Jainuddin.
Tak hanya itu, untuk menjaga stamina dan kondisi tubuh para atlet, PPLP juga bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Majene. Pihak Dinkes bertugas untuk menyusun menu makanan untuk menjamin gizi atlet sesuai standar kesehatan. (Irwan)