Plt Kepala DKP Majene, Sudirman | Dok mandarnews.com
Majene, mandarnews.com – Jabatan Budi Sulistyo sebagai Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Majene berakhir, Selasa 1 Mei 2018.
Budi telah pensiun sejak hari itu dan diganti Staf Ahli Bupati, Sudirman sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala DKP.
Sudirman mengatakan, informasi tersebut telah diterima dari Kabid Mutasi Badan Kepegawaian dan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Jamaluddin.
“Saya lihat juga tadi di grup WA (whatsapp) OPD, sudah banyak yang mengucapkan selamat,” kata Sudirman yang dikonfirmasi via telepon, Rabu 2 Mei 2018 malam.
Sementara Jamaluddin mengatakan, SK Plt Kepala DKP Sudirman telah ditandatangani Bupati Majene Fahmi Massiara. SK itu terbit sejak 1 Mei 2018.
“Sudah ada (SK),” singkat Jamaluddin.
Menurut Jamaluddin, SK tersebut belum diserahkan lantaran Sudirman kini berada di Mamuju menjalankan tugas dinas. (Irwan Fals)