Majene, mandarnews.com – Tim pencari nelayan pencari cumi-cumi (paccumi’), Busrah (45 tahun) kembali melakukan penyisiran, Kamis 7 September 2017. Mulai dari lokasi penemuan perahu “Mimpi Manis” milik korban hingga perairan Rangas, Kecamatan Banggae.
Namun upaya pencarian paccumi’ yang dinyatakan hilang sejak Senin 4 September 2017 itu belum membuahkan hasil. Upaya pencarian paccumi’ yang tinggal di Karondongan, Desa Temmero’do Sendana, Kecamatan Sendana, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat (Sulbar) pun dihentikan.
“Kita sudah balik kanan mas tapi tetap kita pantau,” kata Kepal Pos Basarnas Mamuju, Arianto Ardi petang tadi.
Keputusan itu diambil setelah tim pencari yang terdiri dari Basarnas Mamuju, BPBD, TNI, Polisi, PMI Unit Sendana dan nelayan setempat rapat evaluasi bersama keluarga korban. (Irwan Fals)
- Baca juga : Lagi, Paccumi’ di Tammero’do Dikabarkan Hilang
- Baca juga : Sejak Pagi, Wakil Bupati Berada di Karondongan Menanti Kabar Paccumi’ yang Hilang
- Baca juga : Sebelum Mulai Pencarian, Dandim 1401 Majene Pimpin Do’a Bersama
- Baca juga : Keluarga Sedih, Busrah Hingga Saat Ini Belum Juga Ditemukan
- Baca juga : 10 Perahu Dikerahkan dalam Pencarian Paccumi’ yang Hilang
- Baca juga : Hari Kedua Pencarian, Busrah Belum juga Ditemukan