Majene, mandarnews.com – Kodim 1401 Majene menggelar sosialisasi pembinaan antisipasi Bahaya Laten Komunis (Balatkom) kepada Prajurit TNI jajaran Kodim 1401 Majene. Pembinaan sekaligus sosialisasi Balatkom dan paham radikal dengan tema “Waspada Komunisme dan Paham Radikal Demi Keselamatan NKRI ” ini digelar di Aula Makodim 1401 Majen, Jumat (17/7). Sosialisasi diikuti oleh para Perwira Staf Kodim 1401 Majene, Danramil Jajaran Kodim 1401 Majene, Personil Kodim dan PNS kodim 1401 Majene, serta Anggota FKPPI Kab Majene.
Dalam sambutan pembukaan kegiatan, Dandim 1401 Majene Letkol Inf Yudi Rombe ST. M.Si mengatakan, kita harus selalu waspada meningkatkan kewaspadaan terhadap bahaya laten Komunis dan paham radikal agar tidak sampai menyusup ke lingkungan keluarga, termasuk ke dalam lingkungan militer.
“Jadi, tujuan kegiatan sosialisasi ini adalah tidak lain agar prajurit dan keluarganya memahami tentang bahaya laten Komunis dan paham radikal. Sehingga, mampu mengambil langkah tepat dalam mencegah berkembannya ajaran komunis dan paham radikal di wilayah kita ini,” kata Letkol Yudi Rombe.
Letkol Yudi Rombe juga menyampaikan, sikap tegas TNI AD harus dilakukan dalam menolak segala bentuk paham komunis dan radikal lainnya yang memang bertentangan dengan Ideologi Negara Pancasila dan UUD 1945.
Ia menegaskan agar menjunjung tinggi terus komponen dasar 4 pilar Kebangsaan yaitu Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika yang bisa menegakkan kokoh terus NKRI. (Putra/rls)