
Majene, mandarnews.com – Lembaga Penyiaran dan Penerbiatan (LPP) Karakter Unsulbar menggelar Pendidikan dan Pelatihan (Dklat) jurnalistik bagi mahasiswa, Kamis 21 September 2017. Cara ini dilakukan sebagai upaya untuk meregenerasi jurnalis profesional dimasa mendatang.
Pimpinan LPP Karakter Unsulbar, Farhanuddin mengatakan, hal utama yang harus dipenuhi jurnalis mahasiswa adalah pembangunan jiwa jurnalisme dalam diri. Jurnalis profesional lahir dari kecintaan terhadap jurnalis sebagai profesi yang berkompeten.
“Tidak mungkin dalam tiga hari menjalani diklat ini adik-adik langsung bisa pintar menulis dan foto. Jadi ini fokus materi motivasi bagi mahasiswa sebagai generasi jurnalis selanjutnya,” kata Farhan yang juga dosen FISIP Unsulbar.
Farhan mengungkapkan, ke depan Karakter Unsulbar akan melakukan pelatihan berkelanjutan. Setelah diklat, akan dilakukan upgrading atau kursus jurnalis yang bisa diadakan setiap pekan.
Apalagi Karakter Unsulbar bekerja sama dengan Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Mandar yang mempunyai visi dan misi yang sama dengan media kampus ini. Membangun jiwa dan profesionalisme jurnalis masa depan.
Dalam pembukaan, hadir Wakil Rektor II, Anwar Sulili, Bupati , Fahmi Massiara dan Kapolres Majene, AKBP Asri Effendy. Ketiganya memberikan apresiasi dan motivasi kepada panitia dan peserta.
Mereka berharap, mahasiswa Unsulbar yang jadi peserta dalam diklat ini agar mengikuti kegiatan ini dengan serius. Agar pers sehat dan profesional untuk pembangunan daerah dan negara bisa tercapai.
Untuk hari pertama, rencananya peserta ini akan mendapatkan sejumlah materi jurnalistik dari beberapa pemateri. Diantaranya mantan jurnalis di Jakarta yang kini bekerja di Astra Internasional, Husni, Redaktur Fajar Makassar 10 tahun dan dosen komunikasi, Dian Muhtadia Hamna dan materi tentang fotografi dari Kapolres Majene, AKBP Asri Effendy.(Irwan Fals)