
Majene, mandarnews.com -Disdukcapil juga berencana melakukan pelayanan keliling di kurang lebih 20 titik yang tersebar di wilayah Kab. Majene.
Hal tersebut sebagai upaya meningkatkan pelayanan Disdukcapil Kab. Majene dan menjadi solusi bagi warga dalam mempermudah pengurusan administrasi kependudukan.
Menurut Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, H. Muh. Asri Albar, SE, M.Si. yang baru beberapa bulan menjabat, pelayanan keliling akan dilaksanakan pada Senin 22 Juni 2020.
Ia menjelaskan, pelayanan keliling yang dimaksud adalah menentukan suatu titik di suatu wilayah, kemudian mampu mengakomodasi beberapa desa atau kelurahan, sebagai tempat melakukan pengurusan administrasi kependudukan.
“Jadi rencana kita akan melakukan pelayanan keliling pada 22 Juni 2020 mendatang. Kami belum bisa melakukan untuk minggu depan ini, karena kami harus melakukan pengumuman dulu di tengah – tangah masyarakat,” jelas Asri Albar. Saat melaksanakan rapat pemantapan pelayanan di Kantor Disdukcapil, Minggu (14/6).
Pelayanan keliling akan dimulai dari Kecamatan Malunda hingga ke Kecamatan Banggae Timur.
“Alat fasilitas sudah memadai. Hanya saja Mobil pelayanan keliling belum ada. Tapi tentu kita akan usahakan, kemungkinan kami akan rental mobil,” tukas Asri.
Asri Albar juga menyampaikan, dengan adanya pelayanan keliling tersebut akan sangat memudahkan warga dalam melakukan pengurusan adminiatrasi kependudukan.
Tidak hanya itu, kata Asri, sebagai bentuk upaya lain dalam meningkatkan pelayanan yang ada di Disdukcapil, Disdukcapil juga telah membuat rencana jangka panjang yakni sementara telah mengkaji bagaimana sehingga UPTD Disdukcapil bisa dibentuk di Kec. Malunda dan Ulumanda.
Tujuannya adalah untuk meningkatkan pelayanan, biar masyarakat Malunda dan Ulumanda tidak jauh lagi ke Banggae dalam melakukan pengurusan Administrasi kependudukan. Sehingga, cukup hanya disana sudah bisa menerima manfaat dari pada pelayananan Disdukcapil.
“Kami juga sementara membangun kerja sama dengan Kepala Desa dan Lurah untuk mempercepat dan mempermudah pengurusan administrasi kependudukan. Jadi kami rencanakan, agar warga yang ingin melakukan pengurusan maka dapat ke Kantor Desa atau Lurah. Hal tersebut dilakukan agar pelayanan di Disdukcapil bisa lebih baik lagi, dan menjadi OPD dengan pelayanan yang terbaik dan terdepan di Kab. Majene,” tutup Asri. (Putra)