Pada Lomba Kompetensi Siswa Tahun ini , Direktorat Jenderal Pembinaan SMK selaku penyelenggara kegiatan menelorkan 32 jenis bidang lomba. Provinsi Sulawesi Barat hanya mengikutkan 9 bidang lomba, yakni Automobile Technology (Akbar, SMK 1 Rangas), elektrikal Installation ( Wiranto SMKN 5 Majene ), Elektronic (Ikram SMK 1 Rangas), Grafic Desain Technologi (M.Ikram Mubarak SMK N 2 Majene),IT Network System Administration (Muhammad Rafly SMKN 2 Majene),Web Technologi (Sulfiana SMKN Labuang), Welding (Nugi Harun SMKN 2 Papalang), Fashion Teknologi (St.Fatimah SMKN 1 Majene) dan Beauty Theraphy (Nur Qamariah SMKN 1 Majene).
Melalui sambungan handphone dari Yogya ke redaksi mandarnews, Fitriyani Ganing, selaku pembimbing St.Fatimah dari SMK Neg.1 Majene, meminta secara
khusus doa dan support dari masyarakat Sulawesi Barat agar Fatimah dkk dapat memperoleh hasil terbaik yang bisa membanggakan daerah tercinta.
Lomba LKS ini berlangsung dari tanggal 7 Juli sampai 13 Juli. Sedangkan fatimah mengikuti lomba selama tiga hari dan dimulai pada hari ini sampai 12 Juli nanti.
Penulis : Zukhrinab