Ilham, bayi berusia 1 tahun 2 bulan penderita tumor hemangioma pada hidung kirinya akhirnya berangkat ke Rumah Sakit Umum Pendidikan (RSUP) Wahidin Sudiro Husodo, Makassar, Selasa 13 September 2016 pukul 21.00 wita. Ilham berangkat bersama kedua orang tuanya, Mulyadi dan Jasmiati beserta tiga pendamping. Diantaranya, satu dari keluarga, Husni, kader Posyandu, Darmina dan satu dari perwakilan Generasi Muda Tunda (GMT).
Bayi penderita tumor sejak usia tiga bulan itu berangkat ke RSUP Wahidin berkat bantuan para dermawan. Penggalangan dana tersebut diketuai Lurah Labuang Utara, Adilah Yusuf dan berhasil mengumpulkan dana hingga Rp. 25.408.000.
Pemberangkatan Ilham disaksikan keluarga dan tetangga Ilham di Layonga, Kelurahan Labuang Utara, Kecamatan Banggae Timur, Kabupaten Majene. Hadir juga Adilah Yusuf selaku pemerintah setempat. Sebelum berangkat, tak lupa sanak keluarga dan tetangga Ilham berdo’a demi kesembuhan bayi malang tersebut. Ilham berangkat dengan menyewa mobil Toyota Avanza hitam dengan nomor polisi DD 1020 II.
Jika tidak ada halangan, Ilham akan sampai di Makassar sekitar pukul 04.00 wita dini hari. Rencananya, Ilham akan langsung dibawa ke RSUP Wahidin.
"Sesuai petunjuk dokter. Sampai di Makassar kami langsung ke RSUP Wahidin. Mohon do’anya. Semoga Ilham cepat dioperasi dan bisa sembuh seperti anak seusianya," kata Mulyadi.
Ilham diketahui menderita tumor sejak usia tiga bulan. Saat itu, kedua orang tua Ilham berusaha sekuat tenaga mengumpulkan dana untuk biaya penyembuhan Ilham.
Tanggal 13 Mei 2016, Ilham divonis dokter di RSUP Wahidin menderita tumor hemangioma. Ilham harus kontrol kesehatan sebelum dioperasi. Terakhir, dokter mengharuskan Ilham melakukan kontrol kesehatan setelah lebaran Idul Fitri lalu. Namun sayang, Ilham tidak lagi dibawa ke Makassar karena terkendala biaya.
Ilham punya kartu Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) mandiri kelas III yang iurannya dibayar per bulan. Kartu BPJS tersebut hanya membiayai Ilham selama di RSUP Wahidin. Tapi untuk biaya beli obat yang tidak tersedia di RSUP Wahidin dan biaya hidup selama di Makassar harus ditanggung oleh kedua orang tua Ilham.
Hal itulah yang menyebabkan Ilham terlambat dibawa ke RSUP Wahidin untuk menjalani perawatan lebih lanjut. Beruntung, berkat bantuan dari segala pihak dalam penggalangan dana, kini Ilham sedang dalam perjalanan menuju RSUP Wahidin untuk menjalani pengobatan. (Irwan)