Majene, mandarnews.com – Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) memberikan penghargaan kepada Bupati Majene, Fahmi Massiara. Penghargaan itu terkait implementasi Kawasan Tanpa Rokok (KTR) di Majene.
“Penghargaan ini akan diserahkan pada pertemuan aliansi bupati dan walikota peduli KTR dan pengendalian PTM (Penyakit Tidak Menular),” kata Direkrorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes RI, dr. Mohamad Subuh, MPPM dalam surat nomor : PM.04.01/1/1677/2017.
Penghargaan tersebut akan diserahkan langsung Menteri Kesehatan, Prof.Dr.dr. Nila Djuwita F.Moeloek SpM (K) di The Alana Hotel and Convention Center di Sleman, Yogyakarta. Agenda penyerahan itu akan digelar 11 sampai 12 Juli 2017.
Untuk diketahui, berdasarkan PP nomor 109 tahun 2015 pasal 50, ada tujuh tempat yang masuk dalam KTR. Diantaranya tempat fasilitas pelayanan kesehatan, tempat anak bermain, tempat proses belajar mengajar, tempat ibadah, angkutan umum, tempat kerja dan tempat umum dan tempat lain yang ditentukan. (Irwan Fals)
- Baca kumpulan berita tentang : Kawasan Tanpa Rokok