Suasana pelantikan Sekretaris Daerah Kabupaten Mamasa, Selasa (15/2/2022).
Mamasa, mandarnews.com – Bupati Mamasa H. Ramlan Badawi, resmi melantik Sekertaris Daerah (Sekda) baru Kabupaten Mamasa Muhammad Syukur, di ruang pola Sekretariat Daerah Kabupaten Mamasa, Selasa (15/2/22).
Pelantikan dilakukan secara protokol kesehatan dan nampak dihadiri berbagai beberapa pemimpin organisasi perangkat daerah (OPD), DPRD, Kapolres dan Komandan Kodim (Dandim) 1428 serta beberapa kepala desa juga ikut hadir.
Bupati Mamasa H. Ramlan Badawi menyampaikan kesyukurannya, karena setelah beberapa bulan terjadi kekosongan posisi Sekda, akhirnya dapat melantik dan jabatan Sekda terisi.
Kata Ramlan, Muhammad Syukur dilantik karena mempunyai nilai tertinggi dari 3 besar yang sudah dipilih oleh tim panitia seleksi (Pansel).
“Mereka melalui proses seleksi yang begitu ketat mulai tingkat daerah di Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Asesmen, Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), Panitia Seleksi, juga Gubernur hingga persetujuan dari Mendagri,” ujar Bupati Mamasa.
“M. Syukur memang adek saya tapi dia melalui tahap seleksi dan dianggap berprestasi sehingga dia bisa dilantik. Perlu dipahami jabatan Sekda adalah jabatan karir sedangkan jabatan Bupati adalah jabatan politik,” sebut Bupati.
Sementara, Sekda baru Muhammad Syukur mengatakan, ke depan pihaknya akan membangun sinergitas agar tugasnya sebagai Sekda dapat terlaksana dan tercipta suatu ke kerjasamaan dalam mengelola tatanan birokrasi pemerintah daerah.
“Program 100 hari kerja ke depan pertama kedisiplinan kerja harus kita bangun agar sampai ke tingkat OPD bisa lebih giat bekerja,” kata Syukur.
(Yoris)