Sekda Majene . H. Andi Achmad Syukri Tammalele diampbil sumpahnya. Foto Munirul Islam
Majene – Penantian panjang terhadap posisi jabatan tertinggi ASN di tingkat Kabupaten Majene akhirnya berakhir. Bupati Majene telah melantik H. Andi Achmad Syukri Tammalele sebagai Sekda Majene dan sekaligus mengakhiri tugas Arifuddin sebagai pelaksana tugas, Senin (10/09/18).
Kekosongan jabatan Sekda Majene sejak ditinggal pensiun H. Syamsiar Muchtar, Rabu 30 Mei 2017. Sejak itu, tugas dan fungsi sekretaris daerah diemban pelaksana tugas. Bupati Majene DR.H. Fahmi Massiara dua kali mengangkat pelaksana tugas.
Pertama, pelaksana tugas sekda Majene diemban H. Burhanuddin yang saat itu menduduki jabatan eselon II sebagai Asisten I yang membidangi Bidang Pemerintahan Setda. Ia mengembang tugas pelaksana tugas hingga pensiun dari ASN.
Pelaksana tugas berikutnya diberikan ke pundak Arifuddin. Arifuddin saat itu sebagai juga menduduki posisi sebagai Asisten I yang membidangi urusan pemerintahan.
Di saat pelaksana tugas Arifuddin lah lahir sekda defenitif setelah melalui rangkaian seleksi yang cukup panjang. Dari tiga nama yang masuk tiga besar, H. Andi Syukri Tammalele lah yang dilantik menjadi Sekdakab Majene defenitif. Dua nama potensial yang masuk tiga besar adalah Andi Adlina Basharoe (Kepala Bapeda Kab. Majene, dan Ashar Malik (Kepala Disdikpora Kab. Majene.
Bupati Majene, DR. Fahmi Massiara usai pelantikan mengatakan, Sekda defenitif harus mulai bekerja menyelesaikan seluruh tugas adminsitrasi termasuk membackup tugas-tugas Bupati.
“Tanggung jawab sekda baru sudah menunggu, ia menjadi tulang punggung administrasi, saya harap Sekda baru harus melaksanakan pekerjaan dengan baik, dan membackup bupati baik secara kebijakan dan adminsistrasi,” sebutnya.
Terpilihnya Andi Achmad Syukri Tammalele yang juga mantan Kepala Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Barat setelah melalui proses seleksi lelang jabatan.
Turut hadir dalam pelantikan di ruaang pola kantor Bupati Majene, Senin (10/09), pejabat dari pemprov Sulbar, Kepala BKD Sulbar Amujib, pimpinan OPD, para kabag dan staf Setda Majene.(rizaldy)