Suasana proses penanganan jembatan di Malunda, Jumat (5/11/2021) malam.
Majene, mandarnews.com – Jalur Lintas Barat (Jalinbar) Trans Sulawesi kembali terganggu.
Pasalnya, jembatan yang ada di Malunda, Kecamatan Malunda, Kabupaten Majene dekat Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Malunda, Jumat (5/11) kembali ambles.
Hal ini disebabkan karena terkikisnya tanah yang ada di bawah jembatan akibat aliran sungai yang deras.
Kepala Bidang (Kabid) Kedaruratan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Majene, Sirajuddin mengatakan, akibat adanya kerusakan pada jembatan, jalan tidak dapat dilalui dengan normal, hanya dapat dilalui di bahu jalan menggunakan kendaraan roda dua dan mobil berukuran kecil itupun harus dengan ekstra hati – hati.
Sementara, pengguna jalan dapat memilih jalur alternatif melalui Desa Kayuangin, itupun jalan tidak terlalu mulus.
Pantauan di lapangan, sejumlah kendaraan mengalami kemacetan karena jalan berlumpur dan berlobang.
“Saat ini pihak Balai dan Jembatan sedang menangani kerusakan jembatan agar segera dapat dilalui,” sebutnya.
Hingga berita dimuat, proses perbaikan jalan masih berlangsung dan sejumlah kendaraan besar harus menunggu.
(Mutawakkir Saputra)