Dansatgas TMMD Kodim 1401 Majene, Letkol Infanteri Yudi Rombe tengah menyaksikan pertandingan bola volo di Awo, Tammerodo, Majene, Senin (29/3/2021).
Majene, mandarnews.com – Jelang penutupan pelaksanaan program Tentara Nasional Indonesia (TNI) Manunggal Membangun Desa (TMMD) Komando Distrik Militer (Kodim) 1401 Majene di Desa Awo, Kecamatan Tammerodo, Kabupaten Majene yang akan dilakukan 31 Maret 2021.
Berbagai kegiatan terus dilakukan oleh para personel satuan tugas (Satgas) TMMD ke-110 di lokasi pelaksanaan.
Salah satu yang dilakukan personel termasuk Komandan Satgas (Dansatgas) TMMD Kodim 1401 Majene Letnan Kolonel (Letkol) Infanteri Yudi Rombe dengan ikut meramaikan permainan bola voli yang dilaksanakan di desa tersebut.
Menurut Yudi, kegiatan mengadakan dan meramaikan pertandingan bola voli di Awo merupakan salah giat non fisik untuk terus menjaga tali silaturahmi antara masyarakat dan personel sebelum penarikan dilakukan.
Ia menyebutkan, pertandingan yang digelar di Awo tersebut salah satu upaya untuk mendekatkan diri antara personel dan masyarakat serta juga untuk menggandeng generasi – generasi muda di Awo agar berbuat positif.
“Sebagaimana diketahui Awo memiliki potensi di bidang olahraga bola voli. Hal itu dapat dilihat dari aktivitas generasi mudanya dalam melaksanakan olahraga. Pantauan selama pelaksanaan TMMD hampir beberapa wilayah memiliki lapangan bola voli dan setiap hari digunakan oleh generasi muda,” kata Yudi yang juga merupakan Komandan Kodim 1401 Majene, Senin (29/3).
“Hal itulah yang membuat kami berinisiatif menggelar pertandingan bola voli. Tapi sebelum ini dilakukan, kami sudah menekankan kepada generasi muda jika pertandingan digelar untuk menjalin silaturahmi antara TNI dan masyarakat serta persatuan generasi muda,” lanjut Yudi kembali.
Yudi pun berharap, masyarakat yang mengikuti pertandingan bola agar terus senantiasa menjunjung sportifitas sehingga pertandingan tetap berjalan lancar dan berjalan sesuai harapan untuk – untuk mencari bibit yang terbaik.
(Mutawakkir Saputra)