Mamuju, mandarnews.com – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Barat (Sulbar) Brigjen Pol Baharudin Djafar menggelar Coffe Morning dengan sejumlah awak media, Rabu, 18 Oktober 2017 di salah satu warung kopi di Mamuju.
Kapolda Sulbar dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada awak Media yang telah menyempatkan diri hadir dalam acara yang berlangsung sekira pukul 09.00 wita ini.
Kata Kapolda, acara ini digelar dalam rangka meningkatkan kemitraan antara Polda dan media. Menurutnya jalinan kemitraan antara Polri dan media di Sulbar saat ini terjalin dengan baik.
Sehingga ia berharap jalinan kerja sama itu semakin ditingkatkan dalam upaya menuntaskan masalah Kamtibmas di wilayah hukum Polda Sulbar.
“Karena kerjasama media dan Polri baik, alhamdulillah untuk pemberitaan online ditingkat pusat Polda Sulbar sanggup bersaing di 10 besar. Walaupun Polda kita kecil tetapi dalam pemberitaan tidak kalah, tentunya ini tidak terlepas dari peran serta rekan-rekan media,” kata Baharuddin.
Di tempat yang sama Wakapolda Sulbar Kombes Pol DR. Endi Sutendi juga berharap kepada rekan-rekan media agar lebih bersinergi dan berharap rekan media bisa membantu mensosialisasikan program-program Kapolda di waktu yang akan datang
“Karena tanpa peran pers maka penegakan hukum tidak akan berjalan baik,” ucap Endi.
Seperti biasanya kegiatan coffee morning ini diisi dengan dialog dan diskusi terkait pelayanan Polri kepada masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban saat ini.
Sementara itu, Kabid Humas Polda Sulbar AKBP Mashura menjelaskan kegiatan coffee morning sudah menjadi agenda rutin untuk menjalin silaturahim Polda Sulbar dan media. Sekaligus membangun kerjasama yang baik di bidang pemberitaan agar Sulbar kedepan lebih aman dan tetap kondusif.
“Kita berharap media dan Polri semakin erat dengan tetap memberikan informasi kepada Polri terkait perkembangan situasi yang ada di daerah Sulbar sehingga penanganan terhadap kasus yang terjadi dapat di tangani dengan cepat,” ujarnya.(Ashari)