Mamuju, mandarnews.com – Kasdam XIV Hasanuddin,Brigjen TNI Supartodi tiba di Bandara Tampa Padang, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), Selasa 1 Agustus 2017.
Supartodi disambut Kasrem 142 Tatag, Letkol Inf Priono didampingi Dirshabara Polda Sulbar, Sekda Provinsi Subar bersama unsur Forkopimda, Dandim 1418/Mamuju, Para Kasi Rem 142/Tatag.
Dalam kunjungan itu, Supartodi akan menghadiri beberap agenda. Diantaranya penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 99 Kodim 1418 Mamuju. Rencananya, akan ditutup secara resmi hari Rabu 2 Agustus 2017 besok.
“Sebelumnya kegiatan TMMD ke 99 ini sendiri telah dibuka secara resmi, 4 Juli bulan lalu dan berlangsung selama 30 hari dan terpusat di Desa Taan Kecamatan Tappalang, Kabupaten Mamuju,” tulis info resmi dari Penrem 142 Tatag yang dikirim Mayor Inf Haryono.
Selama kegiatan TMMD ke 99 ini berjalan, berbagai kegiatan fisik maupun non fisik yang di lakasanakan. Diantaranya peningkatan jalan sepanjang 2.365 meter, pembuatan Pos Kamling, pembuatan gorong – gorong, pembuatan jembatan kayu, pembuatan jalan sekolah, bedah rumah, pengecetan sekolah dan pembuatan rumah baca. (Irwan Fals)