Rumah Sakit Pratama Wonomulyo
Wonomulyo, mandarnews.com- Pembangunan Rumah Sakit (RS) Pratama yang terletak di Kelurahan Sidodadi Kecamatan Wonomulyo Kabupaten Polewali Mandar memasuki tahap finishing.
Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Polewali Mandar Suaib Nawawi saat meninjau pembangunan RS Pratama, Selasa (18/12/2018).
Bersama Kadiskes Suaib Nawawi, hadir juga dalam kunjungan tersebut Kepala Seksi Intelijen (Kasi Intel) Kejaksaan Negeri Polewali Mandar Muhammad Subhan.
“Untuk pembangunan fisik bisa dikatakan sudah siap, tinggal dilengkapi dengan alkes,” ujar Kadiskes Suaib Nawawi kepada awak media.
Untuk itu, Dinkes Polewali Mandar tengah berupaya untuk mendapatkan anggaran pengadaan alkes yang jumlahnya diperkirakan mencapai 30 M.
“Kalau ini sudah selesai nanti akan kita lengkapi dengan CT scan, radiologi, kamar operasi, dan sebagainya. Doakan saja agar dapat dana untuk beli alkes,” kata Kadinkes Suaib Nawawi.
Nantinya, RS Pratama akan mengambil alih fungsi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Polewali Mandar yang akan dinaikkan statusnya menjadi RS tipe B.
“Pasien rujukan dari Puskesmas akan dibawa ke sini. RSUD Polman akan dinaikkan statusnya menjadi tipe B yang hanya melakukan pelayanan spesialis. Tapi, untuk menjadi tipe B kan harus disediakan penggantinya,” sebut Kadinkes Suaib Nawawi.
Kasi Intel Kejari Polman Muhammad Subhan menuturkan, berdasarkan hasil peninjauan, pembangunan RS Pratama sesuai dengan harapan.
“Sejauh ini sudah bagus, mudah-mudahan dapat diselesaikan sesuai dengan target yaitu akhir Desember,” tukas Kasi Intel Muhammad Subhan.
Berdasarkan informasi, luas bangunan RS Pratama sekitar 200×200 m dan memiliki tiga lantai serta dilengkapi dengan dua unit lift.
“Liftnya sampai ke lantai tiga, sekarang sedang dalam pengerjaan oleh teknisinya. Kapasitas lift sebanyak 21 orang dengan maksimal beban 1,8 ton,” beber Budi selaku kontraktor pembangunan RS Pratama.
Reporter : Ilma Amelia