Personel Satgas TMMD Kodim 1401 Majene bersama masyarakat setempat melakukan karya bakti, Selasa (23/3/2021) di Awo, Tammerodo, Majene.
Majene, mandarnews.com – Personel satuan tugas (Satgas) Tentara Nasional Indonesia (TNI) Manunggal Membangun Desa (TMMD) Komando Distrik Militer (Kodim) 1401 Majene melaksanakan karya bakti bersama masyarakat Desa Awo, Kecamatan Tammerodo, Kabupaten Majene, Selasa (23/3).
Karya bakti yang dilakukan di lokasi pelaksanaan TMMD ke-110 dipimpin langsung oleh Pasiter Kodim 1401 Majene Kapten Infanteri Wardi selaku pengawas Satgas TMMD pelaksanaan TMMD di Awo.
Kapten Infanteri Wardi mengatakan, kegiatan yang dilakukan bersama-sama adalah bukti hadirnya TNI di tengah masyarakat sebagai bagian dari masyarakat.
“Sehingga kesulitan masyarakat di Awo dapat teratasi dan dirasakan langsung oleh masyarakat, seperti kegiatan pembersiha bahu jalan di Awo,” sebut Wardi.
Wardi pun berharap, dengan adanya kegiatan seperti itu dapat terjalin kekompakan dan keharmonisan lebih baik lagi antara komponen masyarakat dan TNI.
Sementara Letnan Kolonel (Letkol) Infanteri Yudi Rombe menyampaikan kesyukurannya karena personel Satgas tidak hanya bekerja sesuai tugas pokok pada dasarnya tapi mampu menciptakan hal – hal positif lainnya dalam pelaksanaan TMMD kali ini.
“Inilah harapan kami, Satgas tidak hanya bekerja sesuai tugas pokok tapi mampu menciptakan sesuatu yang baik dan bermanfaat di masyarakat,” tandas Yudi.
Dandim juga berharap, agar seluruh Satgas tetap menjaga kesehatan selama pelaksanaan TMMD sehingga target dalam pelaksanaan TMMD dapat tercapai.
(Mutawakkir Saputra)