Pj Bupati Mamasa Dr. Muh. Zain
Mamasa, mandarnews.com – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-79 Tahun, Pejabat (Pj) Bupati Mamasa, Dr. Muh. Zain mengacungkan jempol atas kekompakan atau sinergitas semua pihak di Kabupaten Mamasa.
Usai upacara Pj Bupati Dr. Zain mengungkapkan, hal yang istimewa pada momentum HUT RI di Mamasa adalah kekompakan, sinergitas yang terbangun pada semua pihak termasuk pada seluruh komponen masyarakat, TNI, dan POLRI termasuk juga para Paskibraka yang boleh bekerja dengan baik dalam proses pengibaran bendera merah putih.
“Dengan persatuan, berkolaborasi dan bersinergi pada semua elemen masyarakat, karena hanya itu yang bisa menyelamatkan Mamasa dengan keadaan sekarang, ” tutur Bupati, Sabtu (17/8/2024) di tribun lapangan kKondosapata’ kota Mamasa.
Lanjutnya, apa yang dicapai sekarang akan ditingkatkan ke depan, inflasi telah ditekan sejak 7 bulan pertama, angka kemiskinan turun 0,11%, angka stunting turun7% melampaui capaian nasional, tadi juga BPJS Ketenagakerjaan memberikan santunan pada sejumlah pekerja.
Pj menambahkan, dalam penggunaan baju adat Mamasa khususnya lilitan kain sebagai penutup pada bagian kepala (Passapu’ Ulu) mengandum filosofi yakni, pada bagian sudut kain yang timbul pas di jidat menandakan bahwa pemimpin harus lurus ke depan, sementara ujung kain yang muncul tepat di kedua telinga menandakan bahwa pemimpin tidak boleh mendengarkan hal-hal yang negatif. (Yoris)