Menyerahkan Diri. Setelah buron tiga hari, tersangka, pembunuhan, Illang (baju cokelat) di Bulurembu, Desa Babana, Kecamatan Budong-budong menyerahkan diri, Minggu 31 Desember 2017
Mamuju, mandarnews.com – Polres Mamuju berhasil mengamankan Illang (48 tahun) asal Bayour, Kecamatan Topoyo, Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng), Sulawesi Barat (Sulbar), Selasa 2 Januari 2018.
Ia melarikan diri setelah membunuh seorang wanita, Satriani di Bulurembu, Desa Babana, Kecamatan Budong-budong, Minggu 31 Desember 2017. Setelah itu, Illang buron tiga hari dan berhasil ditangkap karena menyerahkan diri.
“Alasan tersangka menyerahkan diri, takut ditangkap Resmob Polres Mamuju karena setelah kejadian semua tim bergerak dan menggerebek tiga lokasi yang dicurigai,” kata Kapolres Mamuju, AKBP Mohammad Rivai Arvan.
Setelah ditangkap, tersangka bersama sebilah badik yang digunakan saat membunuh diamankan. Illang akan menjalani pemeriksaan untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya.
Kronologi Pembunuhan
Kejadian itu bermula saat Illang berniat mengajak rujuk Satriani. Sebelumnya keduanya lama pisah ranjang. Namun ajakan itu ditolak Satriani, akhirnya terjadi perselisihan dan tersangka menikam perut dan bagian belakang korban meninggal dunia.
“Mengakibatkan korban langsung meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Tobadak dan setelah melakukan penikaman, pelaku langsung melarikan diri dengan menggunakan sepeda motor,” jelas Rivai. (Irwan Fals)