Foto kiri : Kepala SMKN Balanipa Rasjuddin, S.Pd.I, MM., menyerahkan baju kaos secara simbolis kepada salah satu awak Sandeq Tunas Mekar. Foto Kanan : Awak perahu sandeq Tunas Mekar mengenakan kostum dan bendera dari sponsor SMKN Balanipa.
Majene, mandarnews.com – Sandeq race sebagai salah satu event yang digelar dalam rangka memeriahkan peringatan ulang tahun Provinsi Sulbar yang ke 20 tahun. SMKN Balanipa merasa terpanggil untuk berpartisipasi dalam ajang ini.
Diperkirakan sebanyak 48 perahu akan berlaga dalam ajang sandaeq race ini. Salah satunya berasal dari Pambusuang Kecamatan Balanipa, Kab.Polewali Mandar (Polman) Prov.Sulawesi Barat (Sulbar). Perahu sandeq ini dinamai Tunas Mekar oleh pemiliknya, H. Sahid.
Sandeq race akan mulai digelar besok, Senin (16/9/2024) hingga Sabtu (21/9/2024) dengan rute empat etape. Di mulai dari Silopo – Pamboang, Pamboang – Banua Palipi, Banua Palipi – Deking, Deking – Mamuju.
SMKN Balanipa yang dinakhodai Rasjuddin, S.Pd.I, MM. merasa terpanggil berkontribusi dalam ajang ini. SMKN Balanipa mensponsori perahu sandeq Tunas Mekar.
“Ini merupakan bagian terpenting untuk mewariskan nilai-nilai warisan budaya orang Mandar. Kita berharap semoga kegiatan sandeq race ini bisa terus dilaksanakan baik dalam bentuk festival, perlombaan maupun bentuk lainnya,” tutur Rasjuddin melalui whatsapp, Minggu (15/9/2024).
Sebagai warga Sulbar (Mandar), Rasjuddin mengkau merasa bangga telah memiliki aset luar biasa yang diwariskan oleh para pendahulu kita yaitu perahu sandeq.
“Sebagai orang Mandar, kami senantiasa membersamai dan melanjutkan warisan para pendahulu, sekaligus berharap kepada para generasi selanjutnya agar tetap menjadikan sandeq sebagai identitas dan aset turun temurun,” lanjutnya.
Rasjuddin juga mengucapkan selamat ulang tahun atas terbentuknya Prov. Sulawesi Barat yang kini sudah berusia 20 tahun, semoga Sulbar semakin maju.
H. Sahid sebagai tokoh masyarakat dan pemilik perahu sandeq Tunas Mekar berharap agar SMKN Balanipa tetap menjadi sponsor di tahun-tahun yang mendatang. (Jufri)