RAWAT. Kula dirawat di RSUD Majene setelah betis kanannya tertusuk moncong ikan sori, Kamis 31 Mei 2018 malam.
Majene, mandarnews.com – Seorang nelayan,Kula (53 tahun) warga Tanangan Kecamatan Banggae Kabupaten Majene, Sulawesi Barat (Sulbar) terpaksa dilarikan ke rumah sakit akibat tertusuk moncong ikan, Kamis 31 Mei 2018 malam.
Ia tertusuk tepat di betis kanannya saat melaut lima hari lalu. Menurut istrinya, St Arah, waktu itu Kula hendak pulang dari melaut bersama rekannya sesama nelayan.
Dalam perjalanan pulang, tiba-tiba seekor ikan sori terbang ke atas kapal tempat Kula berdiri dan moncong ikan itu mengenai betis kanannya.
Sehari setelah tertusuk, ia masih aktif melakukan aktivitas seperti biasa. Namun dua hari setelahnya ia sudah mulai merasakan sakit hingga sempat istirahat di rumahnya.
“Sempat berdarah sedikit waktu baru tertusuk,” kata St Arah.
St. Arah serta beberapa warga di Lingkungan Tanangan menduga ada gigi ikan yang tertinggal di dalam betis Kula. Sebab kondisi betisnya kian membengkak.
Kula saat ini dirawat di RSUD Majene. Atas kondisinya itu, keluarganya kini tak mendapatkan nafkah darinya. Pekerjaan St. Arah sebagai pembantu rumah tangga juga kini terkendala.
“Kami bingung karena sekarang bulan Ramadhan. Banyak kebutuhan,” keluhnya.(najib)
apakah moncong ikan sori itu beracun ?