Konferensi Pers Tim Hukum Tina-Ado, Jumat,(11/12/20). Foto Sugiarto
Mamuju, mandarnews.com – Usai unggul dalam hitung cepat di Pilkada Mamuju, Tim Hukum Paslon urut 1 (Tina-Ado) meminta seluruh pihak untuk menjaga netralistas dalam perhitungan rekapitulasi yang sedang berlangsung di kecamatan saat ini, mengingat rekapitulasi tersebut rawan manupilasi.
Ketua tim Hukum Tina-Ado, Abdul Wahab dalam Konfresi Pers, Jumat (11/12). menegaskan jika seluruh bukti C-1 Plano telah mereka kumpulkan 100 persen, sehingga pihaknya meminta seluruh pihak untuk melakukan tidak melakukan tindakan pidana dan merubah hasil suara.
selain itu, tim hukum Tina-Ado juga akan mengawal rekapitulasi tingkat kecamatan.
“Jangan ada permainan data, karna seluruh C-1 plano sudah kami scan 100 persen, jika ada akan berhadapan dengan Hukum,” ketua tim hukum Tina-Ado, Abdul Wahab.
Selain itu Tim Hukum Tina-Ado juga menegaskan jika ada pihak yang bermaksud menghalang-halangi rekapitulasi yang sedang berlangsung di Kecamatan, maka tim hukum Tina-Ado akan menempuh jalur hukum.
“Kami tegaskan kepada siapapun baik penyelenggara maupun siapapun itu, jika ada yang merubah suara satupun maka kami pastikan akan melakukan langkah-langkah hukum, karna kami sudah punya salinan c1 plano asli,” Tim hukum Tina-Ado, Syamsul Asri.
Saat ini berdasarkan klaim dari hitung cepat (Real Count) dari tim Koalisi Mamuju Keren, Paslon Nomor 1 (Tina-Ado) unggul 55,58 persen atas Pasangan Petahan (Habsi-Irwan) 44,42 persen, pada basis data 100 persen data rampung hingga pada, Jumat, 11 September 2020.
Sementara itu, dari situng KPU hingga pukul 15.20 wita, Paslon 1 Juga Unggul 54,5 persen dari Habsi-Irwan 44,5 persen.
Sugiarto