Tim Pemberdayaan Kemitraan Masyarakat (PKM) saat menggelar sosialisasi.
Polman, mandarnews.com – Tim Pemberdayaan Kemitraan Masyarakat (PKM) minyak anjoro Universitas Sulawesi Barat (Unsulbar) menggelar sosialisasi pengolahan limbah kelapa. Kegiatan ini merupakan tahap awal program yang berlangsung di Desa Katumbangan Lemo Kecamatan Campalagian Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat.
Tim PKM Minyak Anjoro Unsulbar ini bekerja sama dengan kelompok mitra unit usaha Mandar Jaya Sejahtera yang diketuai Rohani.
Anggota Tim PKM Anjoro Unsulbar, Alexander Kurniawan Sariyanto Putera mengatakan, langkah ini bertujuan guna mengoptimalkan keberlanjutan usaha menuju ekonomi hijau.
“Kelompok ini berharap kerjasama dengan Universitas Sulawesi Barat dapat menyelesaikan berbagai permasalahan seperti pemasaran produk Minyak Mandar yang masih terbatas di desa, penggunaan botol bekas yang kurang menarik dan higienis, serta pengolahan limbah kelapa seperti ampas, tempurung, dan serabut kelapa yang belum dimanfaatkan,” tambahan dari anggota tim Muh. Fahyu Sanjaya, Senin (5/8/24).
Ketua Mandar Jaya Sejahtera, Rohani menyambut baik langkah awal dengan sosialisasi untuk kemajuan usaha minyak kelapa dan pemanfaatan limbah agar bernilai ekonomis.
“Sosialisasi ini adalah langkah awal yang sangat dibutuhkan untuk mempersiapkan pengembangan kelompok mitra ke arah penjualan produk secara matang di masa depan,” kata Rohani.
Sementara Kepala Desa Katumbangan Lemo, Hasbi menyambut baik program ini demi membantu perkembangan desa dengan meningkatkan taraf hidup masyarakat.
Ketua Tim PKM Minyak Anjoro Unsulbar, Isdaryanti berharap kolaborasi antara perguruan tinggi dan kelompok mitra masyarakat ini menjadi tonggak awal untuk meningkatkan perekonomian yang dimulai dari desa.
“Saya berharap bapak, ibu, dan warga usia produktif di desa Katumbangan Lemo dapat merasakan peningkatan taraf hidup melalui program kolaborasi kami dengan kelompok mitra Mandar Jaya Sejahtera, Pelatihan-pelatihan lebih lanjut sangat dinanti oleh masyarakat desa yang sangat antusias untuk belajar dan bekerja lebih baik di masa depan,” harap Isdaryanti. (Ptr/rls)