Polman, mandarnews.com – Tri Sakti Institute of Airlines Makassar mengadakan sosialisasi di SMKN Labuang, Kamis (4/3/2021) bertempat di Ruang Teori Kelas Khusus Yamaha SMK Negeri Labuang. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyebarkan informasi di kalangan peserta didik khususnya kelas XII sekolah lanjutan tingkat menengah atas yang sebentar lagi akan melanjutkan pendidikannya ke perguruan tinggi.
Pada kegiatan sosialisasi ini, perwakilan tim sosialisasi, Dandy, menyampaikan bahwa ada tiga jurusan yang diselenggarakan di Tri Sakti Institute Of Airlines Makassar, yaitu: 1. Pramugari (A), 2. Ground Staff, 3. Aviation Security (AVSEC)”.
“Di Institusi kami ini pendidikan diselenggarakan secara All In One Services, yaitu: 1. Gratis Pendidikan Bahasa Inggris di Kampung Inggris, Kediri, Jatim., 2. Gratis Flight Simulation & Study Tour Surabaya – Kediri – Malang., 3. Gratis akomodasi (asrama) selama pendidikan., 4. Gratis Lunch (Makan Siang) selama pendidikan di Makassar., 5. Jaminan penempatan On – The – Job Training di Bandara Internasional Seluruh Indonesia ., 6. Jaminan sertifikat kompetensi yang akan meningkatkan kualifikasi peserta didik untuk dapat bersaing di dunia penerbangan., dan 7. Jaminan konsultasi pembekalan menghadapi dunia kerja,” jelas Dandy.
Bagi yang ingin mengetahui Informasi lebih lanjut bisa menghubungi Costumer Service: 08114616175 atau Dandy: 085256191343 (perwakilan tim sosialisasi).
Pada sesi perkenalan, anggota tim sosialisasi memperkenalkan diri dengan menggunakan dwi bahasa, yaitu bahasa Inggris dan bahasa Indoneria. Perkenalan ini sangat menarik karena kostum yang mereka gunakan adalah pakaian dinas harian yang digunakan dalam melaksanakan tugas masing- masing.
Hamsyim Hammaali yang mewakili SMKN Labuang memberikan komentar dalam bahasa Inggris yang seadanya.
“The Introduction is Amazing and we hope there are many our students join to Tri Sakti Institute of Airlines Makassar in this year (Pengenalannya luar biasa dan kami berharap banyak siswa kami yang bergabung dengan Tri Sakti Institute of Airlines Makassar di tahun ini,” kata Hamsyim.
Sosialisasi diakhiii dengan pengambilan gambar bersama dan berharap semoga tim sosialisasi ini tiba kembali di Makassar dengan selamat dan berharap pula kunjungannya tahun depan. (Ais Rizanul Islam Apal)