
Truk yang belum berhasil dievakuasi.
Majene, mandarnews.com – Sebuah truk pengangkut pakan ayam (dedak) terguling di jalan rusak trans Sulawesi lintas barat di Kabupaten Majene, Provinsi Sulawesi Barat, tepatnya di jalan penghubung antara Lingkungan Rangas dan Soreang.
Kejadian ini terjadi sekitar pukul 05:00 Wita, Selasa (13/9). Anggota Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor (Polres) Majene yang bertugas di lapangan, Brigpol Erwin mengatakan, peristiwa nahas itu dialami oleh pengemudi bernama Ramli (30) bersama rekannya, Alwi Ahmad (34).
Brigpol Erwin menjelaskan, kronologi kejadian bermula saat truk pengangkut pakan ayam yang berasal dari Kabupaten Sidrap tersebut melintas di jalan rusak Rangas hendak menuju Kota Palu, Sulawesi Tengah.
Saat melintas, truk pengangkut pakan tersebut berpapasan dengan sebuah mobil Grand Max yang membuat truk harus mengambil jalur kiri.
“Karena jalur kiri yang diambil oleh truk agak rendah dan tidak rata, membuat sopir tidak bisa kendalikan hingga membuat truk terguling ke bahu jalan,” jelas Erwin.
Beruntung, truk tidak sampai masuk ke jurang karena tertahan pembatas jalan dan muatannya.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun seluruh muatan truk sekitar 9 ton yakni dedak berserakan ke bahu jalan. Sementara sopir dan rekan sopir hanya mengalami luka ringan.
Setelah berjam-jam, truk akhirnya berhasil dievakuasi dengan cara ditarik menggunakan dua truk yang sedang melintas. Saat ini Polres Majene masih terus stand by melakukan pengaturan arus lalu lintas.
Saat ini truk masih berada di bahu jalan dekat lokasi tempat kejadian, truk tidak dapat melanjutkan perjalanan karena oli mesinnya keluar. (Mutawakkir Saputra)
Editor: Ilma Amelia