45 anggota DPRD Sulbar masa jabatan 2019-2024 yang dilantik berasal dari 10 partai politik, yaitu:
1. Partai Demokrat sebanyak sembilan orang, yakni Husain Haenur, Syamsul Samad, Kalma Katta, St. Suraidah Suhardi, Sukri, Firman Argo Waskito, Amalia Fitri, Muhammad Sukardy M. Noer, dan Abidin;
2. Golongan Karya (Golkar) sebanyak delapan orang, yakni Sudirman, A. Muslim Fatta, Usman Suhuriah, Hamsah Sunuba, Mulyadi Bintaha, Damris, Taufiq Agus, dan Marigun Rasyid;
3. Nasional Demokrat (Nasdem) sebanyak enam orang, yakni Ismiwati Ramlan, Risbar Berlian Bachri, Abdul Rahim, Muhammad Jayadi, Muhammad Hatta Kainang, dan Andi Muhammad Qusyairy;
4. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) sebanyak enam orang, yakni Sabar Budiman, Abdul Halim, Irbad Kaimuddin, Itol Syaiful Tonra, Ruslan, dan Rayu;
5. Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) sebanyak empat orang, yakni Syahrir Hamdani, Syarifuddin, Megawati, dan Muthmainnah;
6. Hati Nurani Rakyat (Hanura) sebanyak empat orang, yakni Junsetbudi Bombong, Hasanuddin, Ahmad Ikhsan Syarif, dan Muhammad Rizal Saal;
7. Persatuan Indonesia (Perindo) sebanyak tiga orang, yakni Obednego Depparinding, Andi Salehuddin, dan Yusri Nur;
8. Partai Amanat Nasional (PAN) sebanyak dua orang, yakni M. Arsat Saggaf dan Arif Daeng Mattemmu;
9. Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebanyak dua orang, yakni Hasan Bado dan M. Dalif Arsyad; serta
10. Partai Persatuan Pembangunan (PPP) hanya satu orang, yakni Bonggalangi.
Reporter: Sugiarto
Editor: Ilma Amelia