Muhammad Afzal Mahfuz serakan bantuan kepada komunitas pemuda Desa Landi Kanusuang
Polman, mandarnews.com – Anggota DPR RI daerah pemilihan (dapil) Sulawesi Barat (Sulbar), Muhammad Afzal Mahfuz memasuki hari ketiga reses di Kabupaten Polewali Mandar (Polman). Kali ini, Afzal sasar empat di tiga kecamatan.
Politisi Partai Demokrat itu menemui konstitueannya di Desa Landi Kanusuang dan Desa Baru, Kecamatan Mapilli, Desa Tenggelang, Kecamatan Luyo dan Desa Lampoko, Kecamatan Campalagian.
Berbincang dengan Majelis Taklim Desa Baru
Pada kesempatan itu, Afzal memperkenalkan diri kepada masyarakat terkait sepak terjangnya hingga jadi anggota DPR RI. Kata Afzal, ia masuk jadi anggota DPR RI karena menggantikan Jenderal Salim Mengga sebagai Pengganti Antar Waktu (PAW).
Selanjutnya, ia juga menyampaikan tugas dan fungsi anggota DPR RI. Salah satunya adalah dengan melakukan reses untuk menemui konstituen sekaligus menyerap aspirasi masyarakat.
“Semua aspirasi akan kami perjuangan di pusat. Inilah satu salah satu fungsi anggota DPR RI, menyerap aspirasi dengan mendengar langsung dari masyarakat kemudian memperjuangkannya,” kata Afzal.
Seluruh aspirasi warga desa itu ditampung untuk ditindak lanjuti di tingkat pusat. Sementara untuk aspirasi yang belum disampaikan warga, Afzal mengimbau untuk menghubunginya secara langsung atau menghubungi tenaga ahli dan anggotanya yang ada di setiap kabupaten di Sulbar.
Menyerahkan bantuan bola kaki untuk warga Desa Tenggelang
“Masyarakat sangat mengapresiasi kehadiran Pak Afzal di Polman karena selama ini jarang sekali ada anggota DPR RI yang memiliki kemauan terjung langsung untuk mendengar keluhan dan memberikan bantuan ke masyarakat,” kata salah satu pemuda di Kecamatan Luyo, Hasbi Waluyo.
Seperti lokasi reses sebelumnya, Afzal memberikan bantuan secara langsung kepada masyarakat. Seperti bantuan tunai untuk pembangunan masjid, komunitas pemuda, majelis taklim, sarana olahraga dan keperluan masyarakat lainnya yang bisa langsung diserahkan.
Reses di Desa Lampoko
Rencananya, anggota Fraksi Partai Demokrat itu masih akan melakukan reses di Kabupaten Polman, Jumat 4 Agustus 2017 besok di empat desa di Kecamatan Campalagian dan Mapilli. Desa itu adalah Desa Bonde, Katumbangan dan Desa Lagiagi, Kecamatan Campalagian serta Desa Buku, Kecamatan Mapilli. (Adv)
- Baca kumpulan berita tentang : Muhammad Afzal Mahfuz