Bupati Polman AIM (baju putih di tengah) bersama masyarakat
Bulo, mandarnews.com – Desa Bulo Kecamatan Bulo Kabupaten Polewali Mandar merupakan tujuan pertama Bupati Polewali Mandar Andi Ibrahim Masdar (AIM) dalam program “Bupatiku Nginap di Desa”.
Program “Bupatiku Nginap di Desa” merupakan program 100 hari kerja Bupati AIM dan Wakil Bupati Polewali Mandar H. Muhammad Natsir Rahmat berupa bentuk layanan langsung ke masyarakat dengan pendekatan kekeluargaan dan penuh dengan keakraban.
“Ini dilakukan untuk menggambarkan bahwa tugas pemerintah adalah memberikan layanan kepada masyarakat dari berbagai sektor yang terintegrasi,” ujar Kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Kabag Humas) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Polewali Mandar Aco Musaddad, Minggu (3/2/2019).
Alasan dipilihnya Desa Bulo menjadi pilihan pertama untuk program “Bupatiku Nginap di Desa” adalah pengembangan calon Kebun Raya Bulo oleh Pemkab Polewali Mandar bekerja sama dengan Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal di atas lahan seluas sekitar 100 hektar.
“Perkebunan buah yang didominasi buah durian, rambutan, dan langsat ini adalah milik masyarakat setempat yang akan dikembangkan menjadi kebun raya. Aksesbilitas perbaikan infrastruktur pun telah digenjot, baik dari Polewali menuju Bulo maupun di area Kebun Raya Bulo,” kata Aco Musaddad.
Selain itu, hal ini juga dapat dijadikan sebagai ajang promosi Bulo Sebagai destinasi wisata unggulan Sulawesi Barat yang dalam waktu dekat akan dibuat master plannya oleh Bupati Polewali Mandar AIM.
“Calon Kebun Raya Bulo ini akan menjadi Kebun Raya pertama di Sulselbar, olehnya itu perlu didesain dengan baik. Saat ini Kebun Raya telah ditanami buah durian, langsat, dan rambutan, ke depannya semua jenis buah harus tersedia sehingga bisa dikatakan Kebun Raya. Potensi yang ada ini nanti kita akan kembangkan menjadi pusat tanaman buah-buahan yang dikembangkan langsung oleh masyarakat dan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” sebut AIM.
Lapangan Bulo pun menjadi pusat kegiatan dengan mendirikan tenda-tenda. Para Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) menginap di tenda atau di rumah-rumah masyarakat, sedangkan Bupati dan Wakil Bupati menginap di Kantor Kecamatan Bulo dengan fasilitas apa adanya.
Dalam sambutannya di malam kedatangan (Jumat, 1/2/2019), AIM menegaskan bahwa kunjungan kerja ini adalah murni untuk mendekatkan layanan pada masyarakat.
“Seluruh Kepala SKPD diikutkan untuk dapat memberikan layanan kepada masyarakat dan berdialog potensi apa yang perlu dikembangkan,” sebut AIM. Kemudian dilanjutkan dengan acara hiburan masyarakat.
Di hari kedua (Sabtu, 2/2/2019), kelompok dibagi menjadidua. Kelompok pertama bertugas memberikan layanan kepada masyarakat, seperti layanan kesehatan gratis, pemberian Badan Penyelenggaran Jaminan Kesehatan (BPJS), layanan Kartu Tanda Penduduk (KTP), layanan donor darah, layanan Keluarga Berencana (KB), pemberian bibit ikan air tawar, dan beberapa layanan lainnya termasuk penyuluhan pertanian.
Kemudian kelompok kedua yang dipimpin oleh AIM melakukan hiking atau wisata jalan kaki menelusuri Kebun Raya.
Bupati AIM dan rombongan kembali ke Polewali pada Minggu (3/2/2019) setelah sebelumnya melakukan senam bersama masyarakat.
Reporter : Ilma Amelia