Kepala KPPN Majene, Mohammad Sidkon (kanan) dan Kepala Seksi Bank KPPN Majene, Muammar Marwa
Majene, mandarnews.com – Untuk tahun ini, Dana Desa (DD) secara keseluruhan di Kabupaten Majene meningkat.
Hal itu disampaikan Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaaan Negara (KPPN) Majene, Mohammad Sidkon, Senin (2/3/2020).
“Sesuai dengan data real, yakni Dipa Dana Desa 2019 untuk Majene senilai Rp 64.292.022.000,- sedangkan untuk 2020 sesuai dengan Dipa Dana Desa senilai Rp 65.858.008.000,-. Jadi, ada peningkatan sekitar 102%,” sebut Sidkon.
Sementara itu, Muammar Marwa selaku Kepala Seksi Bank KPPN Majene mengatakan, jika DD meningkat jangan senang dan bangga dulu karena artinya desa yang ada belum bisa mandiri.
“Makanya, dengan adanya penambahan dana desa, harusnya itu menjadi kekhawatiran pemerintah dan mencari solusi karena menandakan belum ada kemajuan,” ucap Muammar.
Untuk desa yang mengalami penurunan pendanaan dari pusat, lanjutnya, artinya desanya sudah mulai mandiri.
“Di Majene belum ada desa yang mandiri. Kemarin saat penginputan desa dari kabupaten yang baik, tiga kabupaten yang kami naungi yakni Majene, Mamasa, dan Polman tidak ada yang masuk dalam data itu,” tutup Muammar. (Putra)
Editor: Ilma Amelia