Majene, mandarnews.com – Menjelang hari raya Natal dan tahun baru, Polres Majene menggelar operasi terhadap sejumlah kendaraan di Jalan Trans Sulawesi.
Menurut Kabag OPS Polres Majene, Kompol. Bambang Haryono saat dikonfirmasi di lokasi operasi, Senin (11/12) pukul 21.00 Wita, kegiatan yang digelar sebagai wujud pengamanan menyambut Natal dan tahun baru.
Katanya, sejumlah kendaraan dan pengemudi diperiksa untuk mendeteksi aksi-aksi terorisme, peredaran senjata api, zat-zat bahan peledak, senjata tajam, narkotika dan sejumlah pelanggaran lalulintas lainnya.
Kompol Bambang menerangkan, sepanjang operasi digelar sejak beberapa hari lalu pihaknya menemukan pengendara yang membawa Merkuri (logam berat berbahaya, yang dalam konsentrasi kecil pun dapat bersifat toksin/racun) dan telah diamankan lantaran jenis barang tersebut dilarang untuk dibawa.
Lanjutnya, selain barang tersebut beberapa pelanggaran lalulintas juga telah diamankan dan jumlah kendaraan roda dua dan roda empat yang terjaring sekitar 50 unit.
Ia juga menyampaikan, beberapa pengendara yang juga kedapatan membawa sajam (senjata tajam) juga telah diamankan. Ia berharap, masyarakat sadar berlalulintas dengan mematuhi semua ketentuan yang ada dimana membawa Surat Izin Mengemudi (SIM), STNKÂ (Surat Tanda Nomor Kendaraan) dan memakai helm.(hapri)