REBAH. Padi siap panen milik petani Desa Malakbo Kecamatana Tandukkalua Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat (Sulbar) rebah setelah dihantam hujan disertai angin kencang, Senin 28 Mei 2018.
Mamasa, mandarnews.com – Sawah milik petani di Desa Malakbo Kecamatan Tandukkalua Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat (Sulbar) diterjang hujan disertai angin kencang, Senin 28 Mei 2018.
Akibatnya, padi siap panen milik 10 petani rebah dan terendam lumpur. Seorang petani, Deppasulle mengatakan, sebanyak 10 petani yang jadi korban peristiwa tersebut.
“Secara otomatis hasil panen tidak akan maksimal,”,” kata Depasulle.
Deppasulle berharap, dinas terkait memberikan bimbingan khusus untuk menangani peristiwa demikian. Hal ini bertujuan agar para petani tidak merugi jika terjadi peristiwa serupa.
Sementara Kepala Desa malakbo Andi Guntur menyebutkan, ada sekitar 10 hektar sawah petani yang rusak akibat peristiwa tersebut. Ia berharap, Dinas Pertanian Mamasa turun ke lapangan untuk mencari solusi bagi petani.
“Saya berharap ada rapat koordinasi bersama dengan instansi terkait dan para petani untuk membicarakan hal itu sehingga paling tidak ada upaya-upaya dalam meminimalisir dampak yang telah dirasakan,” harapnya. (Hapri)