Bupati Mamuju Sutinah Suhardi semangati warga yang hadir dalam vaksin massal di Desa Beru-beru.
Mamuju, mandarnews.com – Untuk mempercepat serapan vaksinasi di wilayahnya, Bupati Mamuju Sitti Sutinah Suhardi meninjau sejumlah gerai vaksin di Desa Beru-beru, Kecamatan Kalukku pada Kamis (12/8).
Sutinah meminta masyarakat tidak takut divaksin. Hal itu disampaikan karena masih maraknya sejumlah informasi hoaks yang diterima masyarakat di pelosok sehingga membuat target vaksinasi di Mamuju mengalami keterlambatan.
“Saya mau memastikan bahwa masyarakat di sini benar-benar melakukan vaksinasi. Jangan takut divaksin karena tidak ada pemerintah yang mau mencelakai masyarakatnya,ā jelas Sutinah.
Pada kesempatan itu, Sutinah juga menyampaikan kepada masyarakat Kalukku agar segera mendaftarkan diri dalam Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan tanggungan pemerintah.
“Sesuai visi misi saya saat kampanye dulu, jika pasangan Tina-Ado terpilih akan ada pelayanan kesehatan gratis dan akan saya realisasikan janji saya melalui BPJS Kesehatan yang ditanggung pemerintah. Oleh sebab itu, masyarakat segera mendaftarkan diri,ā tutur Sutinah.
Ia menyampaikan, masyarakat yang mempunyai BPJS mandiri bisa dialihkan ke BPJS tanggungan pemerintah dengan cara membayar dulu tunggakan apabila ada tunggakan.
Terkait jumlah penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT), Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Desa (Kades) Beru-beru Suwandi Fatta berujar bahwa ada 164 kepala keluarga (KK) penerima BLT di wilayahnya.
“Insya Allah penyaluran tahap selanjutnya akan kami laksanakan. Dalam kegiatan ini kami juga menggelar vaksinasi massal.ā ungkap Suwandi Fatta dalam sambutannya.
Untuk diketahui, sebelum menghadiri penyaluran BLT di Desa Beru-beru, Sutinah juga menyalurkan BLT Dana Desa di Desa Rea Guliling, Kecamatan Kalukku. (Sugiarto)
Editor: Ilma Amelia