Persiapan para peserta sebelum mengikuti lomba.
Majene, mandarnews.com – Pemerintah Desa (Pemdes) bersama Pemuda Desa Tubo Poang, Kecamatan Tubo Sendana, Kabupaten Majene, Provinsi Sulawesi Barat melaksanakan lomba perahu katinting (perahu dengan mesin) sebagai semarak Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 tahun.
Lomba perahu katinting yang dilaksanakan di Pantai Tubo Poang, Tubo, Minggu (21/8) diikuti 16 peserta.
Kepala Desa Tubo Poang Abdul Wahid B mengatakan, kegiatan ini sebagai salah satu hiburan masyarakat.
“Selain itu, lomba tersebut juga menjadi ajang silaturahmi serta mempererat persatuan dan kesatuan dalam rangka memeringati 17 Agustus sebagai Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-77,” ujar Abdul Wahid.
Menurutnya, kegiatan tersebut akan menjadi ajang tahunan oleh Pemdes bersama pemuda dan akan ditingkatkan untuk ke depannya.
“Ada 16 peserta yang ikut dalam kegiatan ini. Adapun lomba ini hanya bisa diikuti oleh masyarakat lokal Desa Tubo Poang,” kata Abdul Wahid.
Dalam kegiatan ini turut hadir anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Majene, H. Parman. (Mutawakkir Saputra)
Editor: Ilma Amelia