
Tubo Sendana, mandarnews.com – Puskemas Sendana II yang terletak di Desa Bonde-Bonde -Ibukota Kecamatan Tubo Sendana- menggelar peringatan Hari Kanker Sedunia 2020. Berbagai kegiatan dilaksanakan dalam mengisi hari kanker sedunia ini, Jum’at (21/2).
Pelaksanaan kegiatan ditandai secara resmi dengan melepas balon ke udara. Pengguntingan pengikat balon dilakukan oleh Sekretaris Dinas Kesehatan Kab Majene, Rusdi Hamid bersama Camat Tubo Sendana Mukhlis dan Kapus Puskesmas Sendana II Nuraeni.
Kegiatan yang digelar dalam mengisi hari kanker sedunia ini adalah :
1. Senam bersama yang dilaksanakan di halaman upacara Kantor Camat Tubo Sendana.
2. Gerakan makan buah diadakan sesudah kegiatan olahraga dan sekaligus penerimaan doorprize.
3. Penyuluhan kanker dilaksanakan di Aula Kantor Camat Tubo Sendana pemater oleh dr. Asriani Alimin.
4. Pemeriksaan kesehatan gratis juga dilaksanakan di kantor camat Tubo Sendana.
5. Pemeriksaan IPA oleh warga desa se-Kecamatan Tubo Sendana.
Pelaksanaan peringatan hari kanker sedunia 2020 ini digelar atas kerjasama Puskesmas Sendana II dan Pemerintah Kecamatan Tubo Sendana berlangsung meriah, ditandai dengan antusiasnya warga mendatangi tempat kegiatan.
Para kepala desa se-kecematan Tubo Sendana, ketua PKK dan kadernya se-Kecamatan Tubo Sendana, dan juga para tokoh masyarakat di setiap desa, juga terlibat dalam kegiatan ini.
Camat Tubo Sendana berharap kegiatan ini dapat kembangkan lagi untuk tahun mendatang. Terkhusus untuk kegiatan olahraga, Camat berharap bisa dilaksanakan setiap bulan.
Sementara Kapus Sendana ll, Nuraeni mengatakan, kegiatan serupa pernah dilaksanakan di tahun tahun lalu tapi tidak semeriah pelaksanaannya di tahun 2020. (majid)