Komunitas Para Penulis Majene (PPM) kerjasama mahasiswa Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Universitas Al Asyariah Mandar (Unasman) Kampus II Malunda menggelar workshop drama di pantai Panamboang Malunda, Kecamatan Malunda, Kabupaten Majene, Sulbar.
Menurut Ketua PPM sekaligus peserta PPL Unasman, Hasriani kegiatan merupakan lanjutan dari lomba sastra yang diselenggarakan di lokasi PPL yakni SMAN 1 Malunda.
"Setelah melihat bakat yang dimiliki para siswa SMAN 1 Malunda dalam lomba sastra, maka kami berkesimpulan sebaiknya pengembangan bakat dibidang satra ditingkatkan," ungkap Hasriani.
Masiswa PPL Program Studi Bahasa Indonesia menambahkan, para siswa SMAN 1 Malunda juga antusias mengikuti kegiatan sehingga menjadi tantangan dan motivasi untuk terus berkreasi menambah pengetahuan melalui workshop.
"Kegiatan worksop ini sangat bagus, karena banyak pelajaran yang kami dapatkan seperti bagaimana cara mengolah vokal, mengolah tubuh dan tata cara pementasan drama. Kami dapatkan itu semua setelah ikut kegiatan workshop I ini," kata Randi siswa kelas XI IPA, disela mengikuti Workshop, Ahad 4 Nopember.
Workshop akan diselenggarakan dalam dua tahap. Tahap pertama diikuti peserta 30 orang terdiri dari siswa kelas XI. Tahap kedua akan dilangsungkan pada 11 November mendatang.(busriadi)