Majene, mandarnews.com – Sebanyak 2.450 calon mahasiswa mengikuti Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) di Unsulbar, Selasa 8 Mei 2018.
Ribuan peserta tersebut mengikuti ujian Saintek, Soshum dan Campuran di sejumlah titik di Majene. Antara lain di SMPN 3, SMPN 2, MAN, SMAN 1, SMPN 4, SMAN 2, SMAN 3 dan SMKN 2 Majene.
“Mengalami peningkatan, yang dulunya kurang lebih 1.800-an peserta, sekarang 2.400-an. Pendaftarnya pun meningkat,” kata Rektor Unsulbar, Dr Akhsan Djalaluddin, MS usai kunjungan bersama unsur Forkopimda Majene.
Akhsan berharap, pelaksanaan SBMPTN kali ini berjalan lancar tanpa ada gangguan. Ia juga menyebutkan, kuota mahasiswa baru Unsulbar tahun ini juga mengalami peningkatan.
Tahun 2017, kata Akhsan, mahasiswa baru mencapai 2.800. Tahun ini kuota Unsulbar bertambah jadi 3.000-an mahasiswa baru dari seleksi SNMPTN, SBMPTN dan SMPTN.
“Insya Allah tahun ini kita akan bangun 40 ruang kelas untuk menampung mahasiswa,” sebut Rektor Akhsan. (Irwan Fals)