Menkumham, Yasonna Laoly menyalami pegawai Kemenkumham. Sumber foto: kemenkumham.go.id
Jakarta, mandarnews.com – Bulan Ramadan baru saja berlalu, namun semangat beribadah harus tetap terjaga, termasuk didalamnya menahan diri dari perbuatan tercela.
Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham), Yasonna H. Laoly, berpesan agar seluruh pegawai di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) lewat spirit Idul Fitri memiliki komitmen dan teamwork yang tinggi untuk dapat menuai prestasi di masa mendatang.
“Jaga diri dari perbuatan tercela, tidak bertanggung jawab, dan dari perbuatan melawan hukum,” kata Yasonna saat menjadi pembina apel pagi pegawai yang dirangkaikan dengan halal bi halal dan silaturahmi keluarga besar Kemenkumham, Senin (10/6/2019).
Jika itu hal tersebut kita lakukan, lanjutnya, maka penilaian kinerja Kemenkumham akan baik di mata masyarakat.
“Halal bi halal memiliki manfaat dan maslahat yang besar. Salah satu hikmah yang dapat dipetik lewat halal bi halal ini adalah terciptanya persatuan dan kesatuan, serta tergalangnya persaudaraan yang lebih kuat di antara sesama kita,” tukas Menkumham.
Melalui halal bi halal ini, tambahnya, akan terbangun hubungan horisontal yang harmonis terhadap sesama manusia dan kembali menjadi fitrah yang sesungguhnya.
“Melalui bekal hubungan yang harmonis dengan dilandasi keimanan dan keikhlasan, mari kita songsong hari-hari mendatang dalam mengabdi dan melaksanakan tugas pelayanan kepada masyarakat ini dengan penuh optimisme,” ajak Menkumham.
Ia berharap, pihaknya dapat mewujudkan hari esok yang lebih baik bagi masyarakat Indonesia. (rilis Kemenkumham)
Editor: Ilma Amelia