Golla Kambu
Golla Kambu merupakan salah satu makanan khas suku Mandar, Sulawesi Barat. Makanan tersebut menjadi jajanan utama bagi wisatawan yang berkunjung ke suku Mandar. Rasanya yang manis dan teksturnya yang lengket membuat para penikmat Golla Kambu meningkat dari hari ke hari.
Menurut seorang pakar, di saat mengonsumsi makanan manis, hormon serotinin meningkat. Ini membuat meningkatnya rasa nyaman sehingga stresnya turun. Makanan terbuat dari adonan beras ketan, gula merah dan kelapa parut kasar lalu dibungkus dengan daun pisang yang kering.
Saat ini Golla Kambu mulai berinovasi rasa yang berbeda, misalkan menambahkan sedikit durian ke dalam adonan yang membuat rasa khas durian menjadi kuat di dalamnya. Tunggu apalagi, ayo berkunjung ke Mandar dan rasakan nikmatnya Golla Kambu.(*)