
Hadiah. Panitia Pameran dan Pertunjukan Seni Budaya menyediakan hadiah bagi pengunjung di Stadion Prasamya Majene.
Majene, mandarnews.com – Antusias warga berkunjung ke Pameran dan Pertunjukan Seni Budaya di Stadion Prasamya Majene terus meningkat. Apalagi, panitia menyediakan hadiah bagi pengunjung yang beruntung.
- Baca juga : Ini Hadiah Utama Pameran di Majene
Hadiah itu adalah mobil Suzuki Ignis, dua motor matik Yamaha, kulkas, sepeda dan hadiah menarik lainnya yang dipersembahkan sponsor utama pameran. Sponsor tersebut dari perusahaan minuman kesehatan, iZaura.
Untuk mendapatkan hadiah, pengunjung cukup beli satu dus isi 12 botol iZaura seharga Rp 100 ribu atau beli satu botol iZaura dengan harga Rp 30 ribu. Dengan dua cara itu, pengunjung bisa dapat kupon hadiah yang akan diundi pada hari terakhir pameran, 20 November 2017 mendatang.
“Dapat sehatnya dapat pula hadiahnya,” kata perwakilan iZaura, Bagus, Sabtu 11 November 2017 malam. (Irwan Fals)