Kasat Reskrim Polres Majene, Iptu Benedict Jaya disumpah jabatan.
Majene, mandarnews.com – Resmi menduduki jabatan barunya selaku Kepala Satuan (Kasat) Reserse Kriminal (Reskrim) Polres Majene Iptu Benedict Jaya siap melanjutkan estapet kepemimpinan dan siap bekerja maksimal melanjutkan program yang sudah ada.
Bersamaan dengan itu, kata Iptu Benedict Jaya untuk wujudkan harapan tersebut tentu perlu dukungan dari semua pihak agar hasil tugas bisa lebih maksimal.
“Harapannya semua pihak siap memberikan dukungan untuk menunaikan amanat yang diemban,” tutur mantan Kanitidik 2 Satreskrim Polres Majene.
Disamping itu, pihaknya berharap kepada pendahulunya yaitu AKP Jamaluddin untuk tetap memberikan wejangan agar amanah yang dilanjutkan lebih maksimal, efektif dan efisien.
Hal ini disampaikan dalam acara pisah sambut yang digelar secara sederhana di halaman belakang Mapolres Majene, Jumat (3/9/21).
Sedangkan pejabat lama dalam kegiatan pisah sambut selain mengungkapkan salam perpisahannya juga siap mendukung dan berdoa agar amanah tugas yang dilanjutkan oleh pejabat penggantinya bisa lebih baik dan maksimal.
Sementara itu, dikesempatan yang sama Kapolres Majene AKBP Febryanto Siagian, memberikan menyampaikan, disiplin bekerja sudah cukup menggambarkan loyalitas tertinggi kepada Institusi tercinta ini.
Diakhir kegiatan, sebagaimana pelaksaan sertijab juga ditandai dengan penyerahan cendra mata dari para pejabat utama Polres Majene kepada pejabat lama.
(Mutawakkir Saputra)