Foto bersama seusai pelaksanaan sosialisasi GE2 di SDN No. 51 Galung Pa’ara Desa Pamboborang Kecamatan Banggae.
Majene, mandarnews.com – Sosialisasi Gerakan Ecorobick dan kecerdasan Ekologis (GE2) yang digelar oleh Mahasiswa Program Pendidikan Profesional Guru (PPG) Prajabatan gelombang pertama tahun 2023 kelas C projek kepemimpinan pertama Universitas Terbuka (UT) Kabupaten Majene.
Kegiatan ini digelar selama dua hari sejak Selasa (23/4)- Rabu (24/4) bertempat di gedung SD Negeri No 51 Galung Pa’ara Desa Pamboborang Kecamatan Banggae.
Imran Saidi SPd, MPd sebagai pimpinan di sekolah merasa bersyukur atas kehadiran para Mahasiswa UT yang berjumlah 10 orang dalam rangka membagi ilmunya, bukan hanya kepada anak didik tapi orang tua murid serta guru juga hadir dalam sosialisasi tersebut.
“Kami ucapkan terima kasih dan apresiasi yang tak terhingga kepada mahasiswa yang telah menempatkan kegiatannya di SDN No.51 Galung Paara,” kata Imran Saidi, saat disambangi, Kamis (25/4/2024) di sekolahnya.
Imran berencana pada awal tahun tahun ajaran nanti akan mengadakan pameran hasil karya anak didik yang mana di dalamnya memamerkan hasil karya anak didiknya.
Inti pelaksanaan GE2 sebenarnya berlangsung sehari, yakni Rabu (24/4), seperti yang disampaikan Muh.Alif Subhan, salah seorang koordinator dalam kegiatan GE2. Namun sebelumnya dilakukan observasi kegiatan, meninjau serta meninjau lokasi.
“Di hari pertama Selasa (23/4) kami melakukan observasi terkait obyek kegiatan, meninjau lokasi dan mencari informasi terkait izin dari kepala sekolah, Kadus dan Kades, serta kesiapan para orang tua murid untuk hadir pada acara tersebut,” kata Mukrimatunnisa SPd, yang juga terlibat dalam kegiatan GE2 ini.
Ia menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memamfaatkan sampah plastik guna meningkatkan kreativitas dan kesadaran siswa-siswi SDN. No.51 Galung Paarak terhadap pengolahan sampah plastik menjadi barang yang memiliki nilai jual seperti meja dan tempat duduk tutur mukrimatunnisa.
Ia berharap peserta didik mampu mengembangkan ilmu pengetahuan yang diberikan khususnya kegiatan GE2. Selaku panitia, ia berterima kasih kepada kepala sekolah, Kadus, kades serta orang tua murid yang telah menerima untuk menggelar kegiatan GE2 di SDN No.51 Galung Pa’ara. (Jufri)