Muh.Irjan Jaya,S.Sos (berdasi merah) saat usai pelantikan brdampingan dngn Ktua KPU Sulawesi Barat (baju batik)
Mamuju (mandarnews.com) – Ketua KPU Majene M.Arsalin Aras, SH dan komisioner lainnya beserta Sekretaris KPU Majene Muh.Iqbaluddin,S.Sos menyaksikan pelantikan Muh. Irjan Jaya dan Zulkarnain, dua anggota KPU Majene yang baru, Selasa (16/10/2018) di Hotel Aston Pluit Jakarta Utara. Pelantikan dilakukan oleh Ketua KPU RI Arief Budiman.
Pelantikan tersebut dihadiri oleh 60 orang yang terpilih untuk penambahan anggota KPU Kabupaten/Kota pasca Putusan Mahkamah Konstitusi dari 30 kabupaten Kota yang melaksanakan seleksi uji kelayakan dan kepatutan baru-baru ini.
Muh.Irjan Jaya dihubungi via whatsapp mengatakan, setelah pelantikan akan berlanjut dengan kegiatan Orientasi Tugas Anggota KPU Kab/Kota gelombang II selama 5 hari yang dibawakan oleh komisioner KPU RI, Bawaslu RI dan DKPP RI.
“Materi orientasi tersebut sebagai penguatan kapasitas kepada kami selaku penyelenggara teknis Pemilu ditingkat kabupaten agar dapat lebih memahami peran fungsi sebagai anggota KPU Kabupaten, juga akan dibahas tentang kode etik penyelenggara Pemilu, pelanggara pada pemilu dan lainnya,” urai komisioner umur 43 tahun ini
Muh.Irjan Jaya juga merupakan sosok yang tidak asing dalam hal urusan kepemiluan di Majene sebelum terpilih menjadi anggota KPU Kabupaten untuk periode 2018-2023. Beliau mulai meniti karier kepemiluan dari jenjang bawah dimulai tahun 1999 sebagai pemantau Pemilu UNFREL. Dilanjutkan beralih ke anggota KPPS pada Pemilu 2004. Kemudian menjadi Ketua Panwaslu Kabupaten Majene periode 2011-2012 pada Pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Sulawesi Barat.
Setelah itu karier kepemiluannya masih berlanjut di Panwaslu Kab.Majene untuk tahun 2012-2014 pada Pemilu Presiden & Wakil Presiden. Ketua Panwaslu Kab.Majene pada Pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Sulawesi Barat tahun 2017. Dan terakhir sempat melaksanakan tugas pengawasan Pemilu di Panwaslu Majene kurang lebih setahun sebagai Ketua untuk Pemilu serentak 2019.
Selama aktifitas kepemiluannya sebelum terpilih menjadi anggota KPU Majene (penambahan pasca putusan MK) beberapa kali lembaga Panwaslu Majene diera kepemimpinannya meraih penghargaan, salah satunya nominator terbaik dalam Bawaslu Award 2017 tingkat Nasional dalam kategori Penanganan Pelanggaran.
Kontributor : Syarif