
Tinjau. Tim IT KPU RI dan Timsel KPU empat kabupaten meninjau lokasi ujian CAT di SMKN 2 Majene, Minggu 26 Maret 2018.
Majene, mandarnews.com – Tahapan seleksi calon anggota KPU Sulawesi Barat (Sulbar) dan empat KPU kabupaten digelar bersamaan, Senin 26 Maret 2018.
Tim seleksi (Timsel) KPU Sulbar akan menggelar seleksi wawancara. Pada hari yang sama, Timsel empat KPU kabupaten juga akan menggelar tes tertulis dengan sistem Computer Assisted Test (CAT).
Sekertaris Timsel KPU Sulbar, Muhammad mengatakan, tes wawancara akan berlangsung selama tiga hari, 26 – 28 Maret mulai pukul 08.00 sampai 16.30 wita di Hotel D’Maleo Mamuju.
“Bersamaan (Seleksi KPU) kabupaten. Dalam jadwal, Insya Allah 10 peserta per hari,” kata Muhammad, Minggu 25 Maret 2018.
Menurut Muhammad, jadwal telah disampaikan ke 30 peserta tes CAT. Jadwal tes wawancara peserta tidak diurut berdasarkan abjad, melainkan diacak.
Sementara itu, Timsel KPU empat kabupaten bersama perwakilan KPU RI telah meninjau lokasi ujian CAT di SMKN 2 Majene, Minggu 25 Maret sore. Anggota Timsel, Rizaldy menjelaskan, tes CAT yang akan diikuti 133 peserta itu sudah siap digelar.
“Kita uji coba tadi, alhamdulillah bagus,” kata Rizaldy.
Rizaldy mengatakan, CAT akan menggunakan lima ruangan , empat ruangan tes dan satu cadangan untuk mengantispasi gangguan komputer saat ujian berlangsung.
Masing-masing ruangan tersebut terdiri dari 20 komputer. Meski demikian, hanya 17 komputer yang digunakan dan sisanya adalah cadangan.
“Setiap ruangan ada cadangan tiga komputer. Supaya peserta tidak pindah ke ruangan cadangan dan tidak mengganggu peserta lain. Ruangan cadangan juga disiapkan untuk antisipasi gangguan lebih jauh,” jelasnya.
Timsel mengimbau peserta datang tepat waktu, atau pukul 07.30 wita. Hal ini penting agar peserta dapat mengetahui pengarahan dari Timsel sebelum ujian.
“Peserta akan demo (uji coba komputer) sebelum tes, untuk mengantisipasi kesalahan,” kata Rizaldy.
Mengantipasi gangguan jaringan listrik saat CAT berlangsung, Timsel telah berkoordinasi dengan PLN Rayon Majene. Menurut Rizaldy, untuk area SMKN 2 Majene tidak akan dilakukan pemadaman.
Sementara itu, jika terjadi gangguan listrik tiba-tiba, PLN juga telah mengantipasinya dengan menyediakan genset. (Irwan Fals)
Berikut daftar peserta tes wawancara seleksi KPU Sulbar :
Berikut daftar peserta tes wawancara seleksi KPU empat kabupaten, silahkan DOWNLOAD