Dua anggota DPRD Kabupaten Majene, Abd. Wahab, SH dan Hasriadi, SH., M.Si telah resmi memimpin DPD PAN Majene periode 2015-2020 sebagai ketua dan sekretaris. Keduanya telah dilantik bersama seluruh pengurus DPD PAN Majene di Boyang Assamalewuang Mandar Majene, Sabtu (22/10) oleh ketua DPW PAN Sulbar, H. Radithya Ardimas Anwar.
Abd. Wahab dalam sambutannya sebagai ketua DPD PAN Majene menyampaikan terima kasih kepada kader PAN Majene yang masuk dalam bursa calon ketua formatur saat pemilihan ketua DPD PAN Majene. Ia bahkan mengajak mereka untuk bersama-sama merapatkan barisan dan membesarkan PAN Majene.
"Saya berterima kasih kepada calon formatur yakni saudaraku Drs. Darmansyah, saudaraku HM Yahya, dan saudaraku Musdar karena semuanya menerima hasil keputusan secara musyawarah dan mufakat," sebut Abd. Wahab.
Sementara Ketua DPW PAN Sulbar Radithya dalam sambutannya memerintahkan kepada ketua DPD PAN Majene agar segera melakukan konsolidasi dan melaksanakan muscab-muscab dalam semua tingkatan di DPD PAN Majene. Ia juga menghimbau kepada kader yang masih ‘abu-abu’ agar kembali ke ‘jalan yang benar’. Radithya tak lupa mengucapkan terima kasih kepada kader maupun simpatisan yang telah memasang baligho untuk Pilkada Gubernur Sulbar.
Gubernur Sulbar H. Anwar Adnan Saleh dan Bupati Majene H. Fahmi Massiara hadir dalam pelantikan ini. Keduanya hadir dalam kapasitasnya sebagai pembina politik. Anwar pembina politik di wilayah Sulbar dan Fahmi pembina politik di Majene.
Anwar dan Fahmi, keduanya berharap agar semua partai menjalankan misi partai masing-masing tanpa harus bersinggungan dengan partai lain. Keduanya mengajak agar tetap menjaga ketertiban dan ketentraman sebagai masyarakat Sulbar yang Malaqbi.
Anwar juga menyebut bahwa Abd. Wahab layak sebagai ketua DPD PAN Majene dan mengapresiasi kepada Darmansyah (Ketua DPRD Majne dari PAN) yang telah menjadi tokoh politik nasional dengan posisinya sebagai Majelis Petimbangan Partai PAN.
Suasana pelantikan nampak sangat meriah karena seluruh pimpinan Partai yang ada di Majene hadir. Hadir pula anggota DPRD Prov Sulbar Dapil Majene dan anggota DPRD Majene.
Suasana pelantikan juga dimeriahkan oleh pementasan tari dari teater Ammana Pattolawali. Gubernur Sulbar Anwar Adnan Saleh bahkan sempat menyumbangkan 3 lagu sebelum acara pelantikan dimulai.(rizaldy)